Media Sosial dan Kesehatan Mental

 

  Seminar  yang diselenggarakan Fak. Ilmu Komunikasi dengan Tema Media Sosial dan Perubahan Sikap. salah satu Pembicara adalah ibu Dr. Rilla, seorang psikolog. yang jg sebagai dosen psikologi di UPI YAI. dengan tema Media dan Kesehatan Mental". salah satu pertanyaaan yang diungkapkan' mengapa banyak orang yang mendedikasikan waktunya untuk bermedia sosial?

Dalam upaya meningkatkan self esteem dan keterlibatan dalam "circle" di lingkungan sosial, seseorang memposting konten dengan harapan akan menerima feedback yang positif.

salah satu tujuan dalam menggunakan media sosial adalah mencari validitasi sebagai ganti dari koneksi yang tidak berhasil  mereka buat dalam kehidupan nyata- dengan meninjau aktivitas orang lain yang dibandingkan dengan konten yang mereka posting.

SIKLUS PENGGUNAAN MEDIA YANG TIDAK SEHAT

1. mengakses media sosial ketika mereka sedih

2. Muncul FOMO, inadekuasi, perasaan tidak mampu, serta mengisolasi diri

3.Perasaan itu sudah mulai mempengaruhi suasana hati, memperburuk gejala depresi, kecemasan serta stres.

4. Gejala semakin memburuk seiring dengan meningkatnya penggunaan media sosial.

beberapa penelitian menunjukkan semakin banyak waktu yang dihabiskan untuk menggunakan media sosial, semakin mungkin pula seseorang mengalami gejala gangguan mental.


Bila media sosial digunakan dengan bijak dapat memberikan banyak manfaat bagi para penggunanya apa saja kah itu?

manfaatnya :

1.  dapat menjalin komunikasi dari berbagai penjuru dunia

2. dapat sebagai sarana untuk mengekspresikan diri.

bisa memberikan dukungan emosional dalam masa sulit dan meningkatkan kesadaran. akan pengetahuan dan issu-isu penting.

Comments

Popular posts from this blog

Kompetensi Komunikasi Antar budaya

Menguji sidang Skripsi