Interaksi Simbolik 2 Juni 2022

 

Interaksi Simbolik (IS) adalah sebuah cara erfikir mengenai pikiran, didi sendiri dan masyarakat yang telah memberi kontibusi yang besar  terhadap tradisi sosial kultural dalam teori komunikasi ( Barbara Balls; 1995).

herbert Mead sebagai penggagas Interaksi simbolik mengajarkan bahwa m,anusia berinteraksi satu sama lain sepanjang waktu, mereka berbagi pengertian dan tindakan tertentupula. Masyarakat sendiri muncul dari percakapan yang berhubungan antar individu. hasil penting dari interaksi adalah sebuah gagasan khusus mengenai didi sendiri -  siapakah anda sebagai seseorang. Kunn dan para siswanya menempatkan didi sendiri sebagai pada pusat kehidupan sosial dalam Teori Komunikasi  ( LittleJohn & Foss: 121). Pelaku komunikasi tidak hanya berinteraksi dengan orang lain dan objek-objek sosial; mereka juga berkomunikasi dengan diri mereka sendiri sebagai bagian dari proses interaksi. komunikasi sangat pening dalam kehidupan , individu dapat bernegosiasi melalui interaksi dengan orang lain dan lingkungan sosialnya.. proses bernegosiasi dengan lingkungan sekitarnya melalui komunikasi. 

Barbara Ballis mringkas dasar pemikiran (IS) dalam teori Komunikasi (LittleJohn & Foss: 231) adalah:

1. Manusia membuat keputusan dan bertindak sesui dgn pemahaman subjek mereka terhadap situasi ketika mereka menemukan diri mereka.

2. Kehidupan sosial terdiri dari proses-proses interaksi dari pada susunan, sehingga terus berubah.

3. Manusia memahami pengalaman mereka melalui makna-makna yang ditemukan dalam simbol-simbol dari kelompok utama mereka dan bahasa merupakan bagian penting dalam kehidupan sosial

4. Dunia terbentuk dari objek2 Sosial yang memiliki nama dan makna yang ditentukan secara sosial.

5. Tindakan manusia ditentukan oleh penafsiran mereka, dimana objek dan tindakan yang berhubungan dengan situasi yang dipertimbangkan dan diartikan

6. Diri merupakan sebuah objek yang signifikan dan layak semua objek sosial, dikenalkan melalui interaksi sosial dengan orang lain.


  

Comments

Popular posts from this blog

Kompetensi Komunikasi Antar budaya

Menguji sidang Skripsi